Jumat, 10 April 2009

Makanan

Makan adalah memasukkan sesuatu yang dapat dimakan kedalam mulut lalu dikunyah selanjutnya ditelan, menghisap makanan cair juga dikatakan makan. Makan merupakan proses memanfaatkan rejeki yang diberikan Tuhan berupa sesuatu yang lazim dimakan yaitu makanan. Semua orang butuh makan. Dengan makan adanya energi untuk tubuh, dengan makan akan ada pertumbuhan dan dengan makan tubuh dapat bertahan dari penyakit. Makananlah yang menjadikan semua itu. Makanan juga mempengaruhi perilaku dan sifat seseorang. Mengapa ?

Di dalam agama Islan umat Nabi Muhammad diwajibkan memakan makanan yang halal juga baik. Halal artinya tidak dilarang dalam agama dan didapat dari jalan yang baik atau tidak melanggar syara. Baik artinya makanan tersebut tidak merugikan tubuh kita dan bermanfaat untuk kesehatan.
Makanan yang diharamkan dalam agama walaupun kelihatannya layak untuk dimakan biasanya kalau diteliti ada kemungkinan sesuatu zat yang barangkali merugikan tubuh.

Kenapa masih dimakan ? Ada kemungkinan memang yang memakan bukan muslim, tidak tahu, atau memang melanggar.
Kalau bukan muslim, mungkin sudah kebiasaan dan tidak menyadari bahayanya. Tidak tahu, rasanya masalah ini karena tidak bertanya saja. Melanggar, nach ini yang payah sudah tahu kok masih memakan. Untuk obat, apa tidak ada obat lain yang masih dihalalkan. Sesungguhnya apa yang sudah tentu haram itu tidak baik dan merugikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar