Senin, 23 Maret 2009

KESABARAN

Sabar adalah sebuah kata yang mudah diucapkan tetapi kadang sulit diterapkan. Sabar dalam kamus bahasa Indonesia adalah lapang hati, tahan menderita sesuatu cobaan, mudah memaafkan, tidak lekas marah, tidak tergesa-gesa, tidak terburu nafsu. Sabar sepatutnya ada dalam diri manusia. Banyak kerusakan yang dikarenakan ketidaksabaran kita terhadap sesuatu. Di dalam agama Islam kita dituntut untuk bersabar dalam ketaatan dan bersabar dalam menjauhi kemungkaran. Kenapa mesti bersabar ?

Untuk berbuat taat dan menjauhi kemungkaran tidaklah mudah. Cobaan dan godaan selalu ada. Nah inilah titik pangkal kesabaran yang harus ada. Ketika kita berbuat taat banyak perintah dan larangan yang harus kita jalankan. Kalau kita tidak sabar menjalankannya maka kemungkinan perbuatan taat kita tidak akan sempurna atau tidak sama sekali atau cuma setengahnya. Begitu juga ketika menjauhi kemungkaran banyak godaan yang kelihatannya seperti hal-hal yang menyenangkan tetapi sesungguhnya tipu daya setan saja. Seandainya kita tidak sabar dan tergoda kesenangan sesaat tersebut maka murka Tuhan akan kita terima.

Sabar memang cukup dalam artinya dan bisa diterapkan pada semua segi kehidupan.
Dipandang dari kesehatan maka sabar sangat diperlukan. Ketika menerima pengobatan haruslah taat terhadap petunjuk dan harus juga sabar menjauhi pantangan, tujuannya tidak lain untuk membantu kesembuhan.
Untuk kehidupan berkeluarga sabar merupakan kunci keutuhan berkeluarga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar