Senin, 02 Maret 2009

Akhlak

"Bahwasanya aku diutus untuk menyempurnakan akhlak yang muli." (Sabda Rasulullah saw)

"Bangsa-bangsa itu hanya tegak dan jaya selama ada akhlaknya. Dan kalau mereka kehilangan akhlak, merekapun punahlah." (Ibnu Rusyd)

Akhlak adalah upaya manusia untuk mempertahankan hidupnya, dan akhlak pulalah yang membedakan manusia dengan binatang.
Kemajuan ilmu pengetahuan tanpa akhlak tidak bisa mempertahankan manusia dari kepunahan. Semakin tinggi ilmu pengetahuan semakin tinggi juga peralatan dan teknik membinasakan manusia. Ada juga orang yang melakukan kejahatan dari golongan kaum terpelajar dan berpangkat tinggi selain dari orang yang memang bodoh. Kejahatan yang dilakukan yaitu kejahatan ekonomi (korupsi dan penipuan lainnya). Tidak sedikit juga kita melihat orang terpelajar yang kaya dan orang berilmu yang mampu, tetapi tidak mau memperhatikan dan tidak sanggup menolong kemiskinan. Sebaliknya tidak sedikit orang yang tidak berilmu dengan ketulusan dan akhlak mulia memberikan bantuan semampunya.
Kadang-kadang semakin pandai maka semakin pandai mencari alasan untuk berkilah atau membenarkan yang salah dan jahat. Misalnya perjudian dilegalkan guna mencari dana pembangunan, senjata nuklir dikembangkan guna menjaga perdamaian (padahal kalau digunakan sekali saja akan memunahkan peradaban).
Jadi akhlak adalah penyelamat manusia, baik di dunia maupun di akherat nanti.
Pertanyannya, mau selamat apa tidak.
Silahkan kita jawab masing-masing.

Sumber :
Aqidah Akhlaq untuk Madrasah Aliyah Kelas 1, CV.ARMICO, 1987, Bandung

2 komentar:

  1. Akhlak adalah buah dari pada kejujuran diri dengan diri sendiri setelah mengerti dan mengenal akan diri sendiri. Dan tentunya... orang2 yang kenal dengan dirinya sendiri akan membuat ia menjadi tahu diri untuk menjalani Hidup ini. Mana yang boleh di lakukan dan mana yang tidak boleh di lakukan, Mana yang Halal dan mana yang haram, mana yang baik dan mana yang tidak, mana yang benar dan mana yang salah....

    Qolbu/Hatinya akan menjadi bening sebening Embun di pagi Hari, sehingga akan peka terhadap sesuatu yang akan mengotori dirinya, sebaliknya semakin membuat diri semakin lebih baik dan terlebih baik lagi.. Lalu membiaslah pada dirinya Akhlakul Karimah (Budi Pekerti yang Baik).

    Salam

    Pengembara Jiwa

    BalasHapus
  2. Benar bang, akhlak yang mulia muncul dari kalbu yang bening. Trims . Salam

    BalasHapus